*Based on my own preference. YMMV, your mileage may vary. Hasil bisa berbeda di berbagai masalah dan jenis kulit yang lain.
Brand Naruko ini sebenarnya udah lama keberadaannya di Taiwan. Cuma, baru setahun terakhir ini nge-hype lagi karena Naruko udah resmi masuk ke Indonesia, yay!
Kebetulan aku udah nyobain tiga varian sheet mask-nya:
- Tea Tree Shine Control & Blemish Clear Mask
- Rose & Botanic HA Aqua Cubic Hydrating Mask EX
- Taiwan Magnolia Brightening and Firming Mask EX
Serta dua varian dari lini Rose (selain sheet mask), yaitu:
- Naruko Rose & Botanic HA Aqua Cubic Hydrator EX, dan
- Naruko Rose & Botanic HA Aqua Cubic Night Gelly EX
Dan satu varian dari lini Magnolia (selain sheet mask), yaitu Naruko Taiwan Magnolia Brightening and Firming Lotion EX yang akan aku bahas khusus di page ini.
Oh, by the way, ada yang tau nggak arti EX di semua lini Naruko apa? Let me know, please? Soalnya penasaran, hehe.
PACKAGING
Kemasannya botol pump.
Personally, aku suka model pump gini. Sangat memudahkan untuk ambil produknya, nggak perlu buka-tutup buka-tutup, langsung tekan, beres. Untuk pemakaian di muka dan leher, aku butuh 1-1,5 pump. Biasanya sih 1 pump udah cukup, aku pakai 1,5 pump kalau lagi pengen hasil yang rich dan dewy gitu di muka.
DETAIL
120ml / 4.2FL. OZ
PAO (Period After Opening) = 6M
KLAIM
Berdasarkan website Naruko Indonesia, klaim produk ini adalah:
memaksimalkan efek perawatan kulit, pelindung kulit di siang hari dan memperbaikinya dimalam hari. Cocok untuk semua jenis kulit yang menua, kulit yang lelah, dan kulit kendur. Sebagai anti penuaan dan membuat kulit kencang dan segar sepanjang hari.
As a twenties woman, aku memang udah mulai cari-cari produk untuk firming/reduce wrinkle. Tindakan preventif aja selain rajin pakai sunscreen, supaya nantinya nggak premature aging.
INGREDIENTS
Purified water (Aqua), butylene glycol, glycerin, niacinamide, crambe abyssinica seed oil, hydrogenated polyisobutene, acrylates/c10-30 alkyl acrylate crosspolymer, triethanolamine, cetyl ethylhexanoate, magnolia officinalis bark extract, meadowfoam seed oil, bisabolol, taiwan magnolia grandiflora flower water, phospholipids, plantago major seed extract, polyquaternium-51, xanthan gum, magnolia grandiflora leaf oil, essential oil of lemon, algae extract, sodium hyaluronate, kalanchoe spathulata extract, glycyrrhiza glabra (licorice) root extract, scutellaria alpina flower/leaf/stem extract, peucedanum ostruthium leaf extract, gingko biloba leaf extract, artemisia umbelliformis extract, leontopodium alpinum extract, epilobium fleischeri extract, calendula officinalis flower extract, chamomilla recutita flower extract, camellia sinensis leaf extract, argania spinosa kernal extract, carnosine, ellagic acid, methylisothiazolinone, arbutin, carbomer, ethyl ascorbic acid, iodopropynyl butylcarbamate, sodium cocoyl glutamate, solidago viraurea extract.
*Key Ingredients in bold.
*Aku ambil ingredientsnya dari sini karena nggak mampu nulis ingredientsnya satu-satu.
Ingredient-nya banyaaaak, mostly plant extract. Yang punya alergi tertentu sama ekstrak oil/tumbuhan, sila dicek dulu sebelum membeli.
TEKSTUR DAN WANGI
Teksturnya thick, mirip gel, tapi nggak se-tebal gel. Ketika diaplikasikan, mudah dibaur.
Wanginya floral gitu dan lumayan strong. Mungkin itu wanginya Magnolia. Sempat mengganggu sih karena aku suka unscented skincare, tapi karena akhirnya aku suka efek yang dihasilkan dari lotion ini, jadi nggak begitu masalah.
CARA PAKAI
Dipakai di tahap moisturizer pada AM atau PM skincare routine. Aku suka deh pakai ini kalau pagi atau sebelum makeup, jadi dewy gitu kulit/makeupnya. Kalau pakai ini tanpa makeup, finishing-nya kulit jadi velvet. So soft, sukaaaa! Aku pakai hampir setiap hari di AM dan PM dan sudah berjalan 2 bulan. Masih sisa setengah botol lagi sepertinya. Ini bakal awet 3 atau 4 bulan kayaknya. Ingat ya, PAO-nya 6 bulan. Jadi sebisa mungkin harus dihabiskan dalam jangka waktu tersebut setelah produknya dibuka/di-pump pertama kali.
FINAL THOUGHT
Moisturizer itu salah satu gunanya untuk meng-hold semua skincare yang udah dipakai sebelumnya supaya nggak gampang menguap dari kulit. Kenapa bisa meng-hold? Karena ketika dipakai, moisturizer membentuk lapisan minyak tipis di atas permukan kulit sehingga skincare sebelumnya yang biasanya water-based, nggak mudah menguap.
Di awal pemakaian aku sama sekali nggak berharap banyak sama Naruko Taiwan Magnolia Brightening and Firming Lotion EX ini. Rasanya di awal teksturnya too thick, susah nyerap, muka terasa berat.
Turns out setelah hampir dua bulan pemakaian, apa yang aku rasain itu jadi beda. A lightweight moisturizer, easy to asorb, just wait a minute and you’re ready to go. Kulit jadi lebih cerah (bukan putih), plump, lembab. Bahkan setelah cuci muka di pagi hari setelah sebelumnya pakai di malam hari, efek velvet skin-nya masih terasa. Kulit jadi halus!
Jadi, untuk efek brightening yang disebut di dalam produk ini, aku bisa bilang yes! Produk ini mencerahkan kulitku, bikin nggak kusam walaupun yang mesti diingat adalah ini bukan single use, aku nggak cuma pakai Naruko Taiwan Magnolia Brightening and Firming Lotion EX ini di dalam regimen skincare sehari-hari. Bisa jadi hasil ini adalah hasil penggunaan Naruko dan skincare lain yang aku pakai secara rutin.
Klaim firming? Aku belum bisa ngerasain. Selain karena kulitku belum saggy, menurutku efek firming bisa kelihatan setelah penggunaan yang konsisten dan dalam jangka waktu yang lama. Aku pakai ini baru 2 bulan.
RATING
Aku akan ngasih 5/5 kalau produk ini nggak ada wanginya. So, 4/5 it is.
REPURCHASE?
Kalau nggak ada wanginya, aku akan repurchase.
PRICE
IDR 273.000 waktu aku beli. Sekarang setelah dicek ternyata jadi IDR 320.000
WHERE TO BUY
Watsons, Lotte, atau online store-nya Naruko Indonesia di Shopee, Sociolla, Bukalapak, Blibli. Bisa juga di Naruko Indonesia website/Instagram (@naruko.indonesia).
*Penting Untuk Diingat, hasil bisa berbeda di jenis kulit yang lain.
Tabik, Mutia.